STRUKTUR

KEKUATAN BAHAN TERAPAN

Edisi keempat

ISBN : 32-00-097-8

Penulis : Jensen/chenoweth

Penerbit : Erlangga

Halaman : 333 Halaman

Tahun Terbit : 1991

Buku ini mencakup tentang pengembangan semua rumus perancangan dilakukan tanpa menggunakan kalkulus. Dalam pengembangan ini penulis bertitik tolak dari keterangan mendalam hubungan fisis yang ada dan hubungan aksi dan reaksi secara mudah dipahami.

 

Materi yang disampaikan pada buku ini :

  1. Tegangan dan perubahan bentuk
  2. Beban teknik dan sifat-sifatnya
  3. Paku keeling dan sambungan las tabung tekanan berdinding tipis
  4. Puntiran
  5. Titik berat dan momen inersia luas
  6. Gaya geser dan momen pada balok
  7. Tegangan pada balok
  8. Perancangan balok
  9. Lendutan balok
  10. Balok statis tertentu
  11. Gabungan tegangan
  12. Kolom

 

ILMU BANGUNAN STRUKTUR BANGUNAN RENDAH

ISBN : 979-456-294-7

Penulis : Dwi Tangoro, A. Sadili somaatmadja,kuntjoro sukardi

Penerbit : Universitas Indonesia

Halaman : 54 Halaman

Tahun Terbit : 2005

 

Buku ini disusun sebagai panduan bagi mahasiswa untuk belajar system struktur Bangunan bertingkat rendah. Bahasan yang ada dalam buku ini meliputi segala pengetahuan ilmu-ilmu lain seperti system struktur Bangunan maupun utilitas bangunan untuk bangunan sederhana bertingkat empat atau bertingkat lima.

Materi yang disampaikan pada buku ini :

  1. Bangunan Rendah, sedang dan Tinggi
  2. Bangunan Bertingkat rendah
  3. Struktur bangunan
  4. Beban/gaya pada bangunan
  5. Penyaluran beban/gaya/load
  6. Perancangan struktur
  7. Perancangan fondasi
  8. Sistem Siar Pemisah
  9. Perancangan Utilitas

 

ANALISA STRUKTUR                                         

ISBN : 978-979-29-2293-6

Penulis : Encu Sutarman

Penerbit : Andi Yogyakarta

Halaman : 165 Halaman

Tahun Terbit : 2013

Buku Ini mempelajari tentang cara-cara untuk menganalisis suatu sistem struktur baik berupa struktur balok menerus,rangka batang, maupun struktur portal. Analisis yang dilakukan meliputi analisis gaya-gaya yang timbul pada suatu elemen struktur akibat beban-beban yang bekerja padanya.

Materi yang disampaikan pada buku ini :

  1. Rangka Batang Statis Tertentu
  2. Garis Pengruh Reaksi, Lintang, Normal, Dan momen satatis Tertentu
  3. Lendutan Dan Rotasi
  4. Distribusi Momen
  5. Integral Tentu

 

Beberapa Pengertian Tentang Perencanaan Fisik

ISBN : –

Penulis : Djoko Sujarto

Penerbit : Bhrata Karya Aksara

Halaman : 93 Halaman

Tahun Terbit : 1985

 

Buku ini menguraikan mengenai perencanaan Fisik secara teoritis dan elementer, namun dari cara yang digunakan diperkirakan akan sangat berguna sebagi petunjuk dan pendamping dalam praktek.

Materi yang disampaikan pada buku ini :

  1. Pengertian Dan proses perencanaan Fisik
  2. Perkembangan dan Lingkup Perencanaan Fisik
  3. Realisasi Dan pelaksanaan Pembangunan Fisik
  4. Produk dan model perencanaan Fisik
  5. Dampak Lingkungan dari Perencanaan Pembangunan Fisik

 

ILMU BAHAN

ISBN :979-526-318-8

Penulis : Drs. Hari Amanto dan Drs. Daryanto

Penerbit : PT. Bumi Aksara

Halaman : 161 Halaman

Tahun Terbit : 2006

 

Buku Ini membahas tentang bahan logam dan bahan nonlogam,serta proses pembuatan besi dan baja secara lengkap. Disamping itu, dibahas pula tentang korosi,bahan sintetis,dan pelumas.

Materi yang disampaikan pada buku ini :

  1. Bahan Logam dan Nonlogam
  2. Proses pembuatan Besi
  3. Proses pembuatan baja dan panduannya
  4. Proses pembuatan besi tuang dan tempa
  5. Perlakuan panas pada baja
  6. Mencetak dan menuang
  7. Unsur-unsur paduan dan pengaruhnya pada baja
  8. Logam ringan dan berat
  9. Bahan Sintetis
  10. Korosi dan cara melindungi
  11. Pelumas

 

PERALATAN PEMBANGUNAN KONSTRUKSI, PENGGUNAAN DAN PEMELIHARAAN

ISBN :979-413-034-6

Penulis : IR. Heinz Frick

Penerbit : Kanisius

Halaman : 189 Halaman

Tahun Terbit : 1990

Buku ini secara Khusu membicarakan peralatan yang dipakai dalam pembangunan. Alat kerja dan perkakas sederhana yang pertama –tama dibuat oleh manusia adalah kapak genggam dan mata bor yang diputar dengan tangan. Kemudian diteumkan kerekan, gelinding dan katrol yang memungkinkan dilaksanakannya pekerjaan teknik yang besar di lahan pembangunan. Pengunaan mesin-mesin dalam usaha pembangunan dari satu pihak akan menimbulkan penghematan tenaga kerja yang besar.

Materi yang disampaikan pada buku ini :

  1. Jenis dan penggunaan mesin dan alat pembangunan
  2. Bagian-bagian mesin
  3. Motor pembakaran
  4. Peralatan listrik
  5. Pemeliharaan mesin dan alat pembangunan

 

TEKNIK PEMASANGAN CLOSET

ISBN : –

Penulis : Drs. Abner Sitio

Penerbit : Bagian Proyek Penyelenggaraan Sekolah Kejuruan Kerjasama Indonesia-Belanda (N-59)

Halaman : 49 Halaman

Tahun Terbit : 1992

 

Buku ini merupakan terbitan edisi kedua dai 51 judul buku, buku ini secara khusus diterbitkan dan disediakan untuk STM, dapat juga dimanfaatkan pada berbagai jenis pelatihan kejuruan dan bagi masyarakat yang berminat pada keahlian kejuruan.

Materi yang disampaikan pada buku ini :

Perencanaan Pemakaian Kloset duduk

 

KOKOH

ISBN : –

Penulis : Y.T Hadi

Penerbit : Cipta Science Series

Halaman : 96 Halaman

Tahun Terbit : 1990

 

Buku ini merupakan penyelesaian dari soal-soal dalam buku “Strengh Of Materials”. Penyelesaian dibuat sepraktis-praktisnya tanpa mengurasi pengertian sesuangguhnya.

 

Materi yang disampaikan dalam Buku ini :

  1. Tarikan dan Tekanan
  2. Tegangan
  3. Lenturan
  4. Tegangan geser pada lentur
  5. Garis Elastika

 

TEORI DAN ANALISIS BALOK GRID

ISBN : 979-533-146-9

Penulis : Ir. Ign. Benny Puspantoro,M.Sc.

Penerbit : Andi Offset Yogyakarta

Halaman : 109 Halaman

Tahun Terbit : 1993

 

Buku ini memuat tentang dasar-dasar dari metode gaya dan metode kekakuan. Untuk struktur grid sederhana cukup diselesaikan dengan metode gaya dengan bantuan table makowski,sedang untuk struktur grid yang mempunyai batang banyak, dapat diselesaikan dengan metode kekakuan dan program computer untuk mempercepat analisisnya.

Materi yang disampaikan dalam Buku ini :

  1. Teori Balok Grid
  2. Bentuk dan analisis Balok Grid
  3. Perbandingan metode gaya dan metode kekakuan

 

FINISHING KAYU

ISBN : 979-672-508-8

Penulis : Drs. Yuswanto

Penerbit : Kanisisus

Halaman : 33 Halaman

Tahun Terbit : 1999

 

Buku ini memuat mengenai finishing pada kayu atau perabot rumah yang dimana fungsinya untuk memperindah dan melindungi permukaan kayu atau perabot rumah dari berbagai kerusakan dan perubahan. Untuk menambah keindahan dan tahan lama, bagian konstruksi atau perabot rumah dilapisi bahan tertentu yang dikenal dengan pekerjaan finishing.

Materi yang disampaikan dalam Buku ini :

  1. Pendahuluan
  2. Melaksanakan Pekerjaan Politur
  3. Melaksanakan Pekerjaan Melamine
  4. Melaksanakan Pekerjaan Pengecatan Kayu

 

MEKANIKA BAHAN                                        

                

ISBN : 979-456-009-x

Penulis : Sidharta S. Kamarwan

Penerbit : Universitas Indonesia

Halaman : 184 Halaman

Tahun Terbit : 1995

 

Buku ini memuat mengenai Konstruksi. Konstruksi bangunan gedung dimaksudkan untuk membentuk dan melindungi ruangan agar berguna untuk sesuatu. Gedung kesenian dibangun untuk membentuk ruangan yang cukup bagi sejumlah banyak pengunjung dan sekaligus melindunginya dari angina dan hujan.

Materi yang disampaikan dalam Buku ini :

  1. Tegangan dan perubahan panjang akibat gaya Normal
  2. Tegangan dan lendutan akibat momen lentur
  3. Tegangan dan lendutan akibat gaya Lintang
  4. Tekuk
  5. Dasar-dasar static tidak tentu

 

STATIKA EDISI KEDUA                                  

               

ISBN : 979-456-037-5

Penulis : Sidharta S. Kamarwan

Penerbit : Universitas Indonesia

Halaman : 253 Halaman

Tahun Terbit : 1995

 

Buku ini memuat mengenai penjelasan terhadap bagian-bagian dari bangunan. Buku ini merupakan edidi kedua yang telah diperbaiki dan disempurnakan dengan maksud agar dapat menciptakan cara mengajar dari dosen, dan mendorong cara belajar bagi mahasiswa dengan baik.

Materi yang disampaikan dalam Buku ini :

  1. Gaya
  2. Gaya-gaya Luar
  3. Gaya Dalam
  4. Struktur Portal
  5. Konstruksi Rangka Batang
  6. Garis Pengaruh

 

DESAIN STRUKTUR RANGKA BETON BERTULANG DI DAERAH RAWAN GEMPA

ISBN : 32-02-007-6

Penulis : – Ir. Gideon H. Kusuma M. Eng

  • Ir. Takim Andriono

Penerbit : Erlangga

Halaman : 150 Halaman

Tahun Terbit : 1993

 

Buku ini menguraikan secara ringkas konsep desain kapasitas yang merupakan dasar pendekatan perencanaan struktur beton yang dipakai dalam SKSNI T-15-1991-03. Disamping itu, dalam buku ini juga dipaparkan latar belakang konsep penentuan taraf pembebanan gempa rencana dan tingkat resiko gempa di Indonesia.

Materi yang disampaikan dalam Buku ini :

  1. Konsep Desain Kapasitas
  2. Taraf Pembebanan Gempa di Indonesia
  3. Perencanaan Struktur Dengan Tingkat Daktilitas Terbatas
  4. Langkah dan Persyaratan Perencanaan Seismik Struktur Rangka Beton Bertulang
  5. Contoh Perhitungan Untuk struktur Rangka Beton Bertulang Dengan Daktilitas Penuh
  6. Contoh Perhitungan Untuk Struktur Rangka Beton Bertulang Dengan Daktilitas Terbatas

 

TEKNOLOGI BANGUNAN

 

ISBN : 979-456-295-5

Penulis : – Dwi Tangoro

  • Sadili Somaatmadja
  • KuntJORO Sukardi

Penerbit : Universitas Indonesia

Halaman : 115 Halaman

Tahun Terbit : 2004

 

Buku Ini memuat Segala pengetahuan Teknologi Bahan, Mekanika Teknik, Serta Utilitas Bangunan Dasar atas suatu bangunan Sederhana berlantai satu dan dua. Dengan adanya perkembangan teknologi yang berkelanjutan maka perubahan dan penyempurnaan akan terjadi seiring dengan kritik dan saran demi kesempurnaan buku ini.

Materi yang disampaikan dalam Buku ini :

  1. Wujud Komponen
  2. Beban dan Gaya
  3. Fondasi
  4. Sloof
  5. Dinding
  6. Kolom
  7. Lantai,kosen,pintu dan jendela
  8. Langit-langit
  9. Tangga dan atap
  10. Utilitas Bangunan (Dasar)

 

TEKNIK BANGUNAN

ISBN : 978-602-8837-04-0

Penulis : Daryanto

Penerbit : Satu Nusa Studio

Halaman : 189 Halaman

Tahun Terbit : 2012

Buku ini memuat mengenai Teknik bangunan. Teknik Bangunan merupakan pengetahuan atau keterampilan mengenai cara mendirikan atau membangun rumah,gedung,ataupun menara. Penguasaan teknik bangunan ini sangat penting diketahui bagi setiap orang yang berminat melakukan pekerjaan bangunan tersebut. Oleh karena itu, pada awal bab ini akan dibahas/dipelajari tentang cara membuat pondasi dan pematokan bangunan.

Materi yang disampaikan dalam Buku ini :

  1. Pondasi Bangunan
  2. Pematokan Bangunan
  3. Alat Tangan Kerja Batu
  4. Menggunakan Peralatan Tangan Kerja Batu
  5. Alat tangan kerja kayu
  6. Menggambar Sambungan
  7. Alat Pembantu Kerja Kayu
  8. Mengetm dan menggergaji
  9. Mengukur jarak dan beda tinggi dengan alat standar

 

KONSTRUKSI KAYU

ISBN : –

Penulis : Ir. K.H. Felix Yap

Penerbit : CV. Trimitra Mandiri

Halaman : 202 Halaman

Tahun Terbit : 1964

 

Buku ini memuat bahan pengetahuan minimum tentang konstruksi kayu, yang sangat penting diketahui oleh para teknikawan Konstruksi di Indonesia. Konstruksi kayu yang dimulai perkembangannya terutama di jerman pada permulaan abad ke-20,telah dan masih terus mengalami transisi dari suatu bidang pengetahuan pertukangan kayu tradisional ke suatu ilmu pengetahuan berdasarkan perhitungan matematis yang sudah lama dipergunakan pada konstruksi-konstruksi baja dan beton.

 

Materi yang disampaikan dalam Buku ini :

  1. Pengetahuan umum
  2. Sambungan dan alat-alat penyambung
  3. Peraturan Perhitungan perencanaan
  4. Sistem dan bentuk konstruksi kayu
  5. Jembatan kayu
  6. Peraturan pelaksanaan bangunan dan percobaan pembebanan

 

 

PERENCANAAN STRUKTUR BAJA DENGAN METODE LFRD (Berdasarkan SNI 03-1729-2002)

ISBN : –

Penulis : Agus Setiawan

Penerbit : Erlangga

Halaman : 340 Halaman

Tahun Terbit : 2008

 

Buku ini memuat penjelasan mengenai perencanaan struktur baja dengan menggunakan konsep LFRD tersebut. Beberapa contoh soal yang diberikan telah dilengkapi dengan langkah-langkah penyelesaiannya. Dan dalam perencanaan struktur baja metode LFRD yang digunakan dalam buku ini, semuanya berpedoman pada SNI 03-1729-2002 yang telah disebutkan sebelumnya.

Materi yang disampaikan dalam Buku ini :

  1. Pendahuluan
  2. Material Baja dan sifat-sifatnya
  3. Batang Tarik dan batang tekan
  4. Komponen struktur lentur
  5. Sambungan Baut
  6. Sambungan Las
  7. Torsi
  8. Tekuk Torsi Lateral
  9. Balok Pelat Berdinding penuh (Pelat Girder)
  10. Balok Kolom
  11. Komponen Struktur Komposit
  12. Sambungan Pada Konstruksi Bangunan Gedung

 

METODE KONSTRUKSI JEMBATAN RANGKA BAJA

ISBN : 979-456-298-9

PENULIS : Ir.Asiyanto, M.B.A., IPM

PENERBIT : Penerbit Universitas Indonesia (UI-Press)

HALAMAN :

TAHUN TERBIT : 2005

 

Buku ini menjelaskan tentang Metode Konstruksi Pelaksanaan Jembatan Rangka Baja, secara garis besar. Pada dasarnya memang hanya ada tiga macam metode yaitu: sistem perancah, sistem cantilever, dan sistem peluncuran. Didalam praktik sering dilakukan kombinasi diantara tiga metode dasar tersebut. Pemilihan metode yang akan digunakan selain dipengaruhi oleh kondisi alam setempat, juga dipengaruhi oleh kebiasaan tenaga pelaksana yang digunakan (pengalamannya), dan ketersediaan peralatan yang ada. Dengan diketahuinya beberapa alternatif metode pelaksanaan , maka dipastikan bahwa biaya pelaksanaan sangat dipengaruhi oleh metode yang akan digunakan. Oleh karena itu kebijakan pemilihan metode pelaksanaan, harus dipertimbangkan dalam membuat perkiraan biaya.

MATERI YANG DISAMPAIKAN PADA BUKU INI ADALAH :

  1. Defenisi jembatan rangka baja
  2. Macam-macam jembatan rangka baja
  3. Metode pemasangan
  4. Cara pemasangan Rubber Bearing
  5. Peralatan

 

RANGKA ATAP BAJA RINGAN

ISBN : 978-602-8800-46-4

PENULIS : Iden Wildensyah, M.Si

PENERBIT : ALFABETA

HALAMAN : 64 Halaman

TAHUN TERBIT : 2013

 

Membeli rangka atap baja ringan adalah membeli struktur. Struktur yang terjamin kuat akan memberikan tingkat keamanan dan kenyamanan pembelinya. Karena itu pastikan bahwa konstruksi atap bangunan yang akan dibeli memenuhi kaidah struktur yang bias dipertanggungjawabkan agar struktur rangka atap yang dibeli memberikan kenyamanan bagi customer. Buku ini memberikan informasi tentang rangka atap baja ringan khususnya bagi para customer yang hendak memasang rangka baja ringan untuk struktur atapnya dan umumnya bagi siapa saja yang tertarik dengan dinamika pekerjaan rangka atap baja ringan.

MATERI YANG DISAMPAIKAN PADA BUKU INI ADALAH :

  1. Defenisi rangka atap baja ringan
  2. Membeli struktur
  3. Variasi atap
  4. Kayu dan baja ringan
  5. Supporting System dan pekerjaan atap baja ringan
  6. Desain kontemporer
  7. Kuda, kuda-kuda, dan truss
  8. Baja ringan untuk renovasi atap
  9. Kreativitas dan baja ringan
  10. Titik kritis pada pekerjaan atap
  11. Membeli material batangan dan membeli struktur
  12. Lauteng dan rangka atap
  13. Diafragma dalam truss
  14. Screw kuda-kuda baja ringan
  15. Pabrikasi kuda-kuda
  16. Baja ringan ramah lingkungan
  17. Complain dan kesalahan dalam pemasangan
  18. Perbandingan kayu dan baja ringan berdasarkan kriteria bahan bangunan ekologis
  19. Aluminium foil dan baja ringan
  20. Baja ringan, carport, dan kanopi
  21. Baja ringan mix
  22. Rangka atap baja ringan diekspose
  23. Tanpa sendi rol di atap baja ringan
  24. Menghitung struktur rangka atap baja ringan dengan SAP 2000

 

 

MEKANIKA TEKNIK

ISBN : 978-979-413-218-0

PENULIS : Ir. Heinz Frick

PENERBIT : KANISIUS ( Anggota IKAPI )

HALAMAN : 250 Halaman

TAHUN TERBIT : 2011

 

Jilid pertama ini berisi bahan pelajaran tentang dasar-dasar statika. Dengan mempelajari pengetahuan dasar statika tentang ilmu inersia dan ketahanan, maka pembaca akan berkenalan dengan gaya-gaya dan bekerjanya gaya-gaya itu pada bagian bangunan masing-masing. Kemudian disajikan dengan luas berbagai konsturksi batang dan rangka batang, yang banyak terdapat dalam praktek. Contoh-contoh dari praktek bangunan sehari-hari akan memberikan kepastian kepada para mahasiswa dalam mengadakan perhitungan dan kemantapan dalam nilai-nilai ukuran kostruksi.

MATERI YANG DISAMPAIKAN PADA BUKU INI ADALAH :

  1. Pengetahuan dasar tentang statika
  2. Ilmu inersia dan ketahanan
  3. Konstruksi batang
  4. Konstruksi rangka batang (vakwerk)
  5. Perhitungan alat-alat sambungan
  6. Balok terusan
  7. Konstruksi portal statis tidak tertentu
  8. Perubahan bentuk elastis
  9. Garis pengaruh

 

MEKANIKA REKAYASA

                                                                       

ISBN : 978-979-756-691-3

PENULIS : Ir. Wesli, MT

PENERBIT : GRAHA ILMU

HALAMAN : 202 Halaman

TAHUN TERBIT : 2010

 

Uraian-uraian dalam buku ini dimaksudkan untuk memaparkan pemahaman tentang mekanika rekayasa dan cara-cara perhitungan yang dilengkapi dengan contoh-contoh soal yang diuraikan secara sederhana agar mudah dipelajari khususnya bagi mahasiswa jurusan teknik sipil.

MATERI YANG DISAMPAIKAN PADA BUKU INI ADALAH :

  1. Dasar-dasar mekanika rekayasa
  2. Balok di atas dua tumpuan
  3. Garis pengaruh
  4. Konstruksi bersendi banyak
  5. Konstruksi portal

 

METODE KONSTRUKSI JEMBATAN BETON

ISBN : 979-456-307-2

PENULIS : Ir. Asiyanto, M. B.A., IPM

PENERBIT : UNIVERSITAS INDONESIA

HALAMAN : 86 Halaman

TAHUN TERBIT : 2012

 

Metode konstruksi jembatan beton memberikan petunjuk praktis mengenai pembuatan konstruksi jembatan beton. teknik sipil.

MATERI YANG DISAMPAIKAN PADA BUKU INI ADALAH :

  1. Dasar-dasar mekanika rekayasa
  2. Balok di atas dua tumpuan
  3. Garis pengaruh
  4. Konstruksi bersendi banyak
  5. Konstruksi portal

 

METODE KONSTRUKSI GEDUNG BERTINGKAT

ISBN : 979-456-316-1

PENULIS : Ir. Asiyanto, M. B.A., IPM

PENERBIT : UNIVERSITAS INDONESIA (UI Press)

HALAMAN : 154 Halaman

TAHUN TERBIT : 2012

 

Buku ini merupakan salah satu seri dari rangkaain tulisan mengenai metode konstruksi gedung bertingkat. Secara garis besar buku ini menguraikan tentang teknologi pelaksanaan gedung bertingkat yang menggunakan struktur beton bertulang. Teknologi pelaksanaan gedung bertingkat juga selalu berkembang, mengikuti perkembangan teknologi yang ada, baik yang menyangkut perkembangan material konstruksi, peralatan konstruksi maupun metode pelaksanaan dan desain.

MATERI YANG DISAMPAIKAN PADA BUKU INI ADALAH :

  1. Karakteristik gedung bertingkat
  2. Pekerjaan persiapan
  3. Pekerjaan dewatering
  4. Pekerjaan fondasi
  5. Pekerjaan galian
  6. Concrete Diaphragm Wall
  7. Struktur basement
  8. Pile Cap dan Ground Beam
  9. Struktur atas
  10. Pekerjaan Finishing
  11. Lift Slab Method

 

MEMAHAMI BETON BERTULANG

ISBN : 978-979-665-818-3

PENULIS : LUCIO CANONICA

PENERBIT : CV ANGKASA

HALAMAN : 200 Halaman

TAHUN TERBIT : 2013

 

Membuat tembok ataupun beton bukanlah pekerjaan mudah. Syarat-syarat dana ketentuan haruslah dipahami dengan benar agar didapatkan hasil yang baik secara maksimal. Tahapan pengerjaan batu dan beton diantaranya adalah perhitungan kekuatan tembok yang akan dibangun, pengetahuan tentang berbagai perkakas bangunan penunjang pekerjaan, cara adonan semen dan memasang batu bara, membuat kerangka dan mengecor beton, kerapian hasil yang diperoleh, serta keselamatan kerja yang harus di utamakan. Buku ini secara terperinci dan sederhana memberikan deskripsi syarat-syarat dan ketentuan yang berlaku tersebut, sebagai bekal.

 

MATERI YANG DISAMPAIKAN PADA BUKU INI ADALAH :

  1. Beton Bertulang
  2. Baja dan Beton
  3. Tangki Air

 

Struktur Bangunan Bertingkat Tinggi

ISBN: 979-96055-10-6

Penulis: Wolfgang Schueller

Halaman: 376

Tahun Terbit: 2001

Buku ini menampilkan suatu tinjauan yang teratur tentang struktur bangunan tinggi. Susunan berbagai rangka bangunan diturunkan dari anatomi komponen strukturnya.

Materi yang disampaikan pada buku:

1.Aksi beban pada bangunan tinggi

2.Pengantar kepada struktur bangunan tinggi

3.Bidang struktur vertical

4.Struktur bangunan tinggi dan perilakunya ketika di- bebani

5.Pendekatan rancangan untuk mengendalikan penyimpangan bangunan

6.Analisis dan rancangan taksiran untuk bangunan

7.struktur lantai atau bidang bangun horizontal

8.Bangunan tinggi dikaitkan dengan rakitan komponennya

9.Struktur bangunan tinggi lainnya

 

Jembatan

 

ISBN: 979-8541-17-0

Penulis: Agus Setyo & Dr. Ir. Bambang Supriyadi

Halaman: 229

Tahun Terbit: 2007

Buku Jembatan ini dimaksudkan untuk memberikan gambaran dan memudahkan khususnya kepada para mahasiswa dalam mengikuti kuliah Analisis Struktur Jembatan, dan umumnya kepada para praktisi untuk memahami bagaimana menganalisis dan merencanakan struktur jenis jembatan

Materi yang disampaikan pada buku:

1.Sejarah Jembatan

2.Proses Perencanaan Jembatan

3.Peraturan Pembebanan Jembatan

4.Jembatan Sederhana

5.Jembatan Beton Bertulang

6.Jembatan Beton Prategang

7.Jembatan Gantung

8.Jembatan Cable Stayed

 

 

Dasar-Dasar Beton Bertulang

 

ISBN: 978-979-29-9085-0

Penulis: Tony Hartono Bagio & Havio

Halaman: 293

Tahun Terbit: 2018

Dewasa ini, pemanfaatan beton sebagai bahan bangunan semakin masif digunakan. Selain karena keterjangkauan harganya, perawatan beton pun dirasa tidak merepotkan. Untuk alasan inilah penulis menyusun buku literatur beton ini. Secara umum buku ini membahas tentang perencanaan lentur komponen beton bertulang, seperti balok dan plat. Semoga kehadiran buku ini dapat bermanfaat bagi para perekayasa, khususnya dalam praktik perencnaan maupun pelaksanaan di lapangan.

Materi yang disampaikan pada buku:

1.Konsep Dasar Desain

2.Analisis Balok Lentur

3.Penulangan Lentur Balok Persegi Berdasarkan SNI 2847:2013

4.Penulangan Plat Lantai (SLAB)

5.Balok T-L

6.Geser dan Torsi

7.Lendutan dan Retak

8.Rancang Campur Beton

 

 

Konsep dan Aplikasi Statika

 

ISBN: 978-979-29-2292-9

Penulis: E. Sutarman

Halaman: 244

Tahun Terbit: 2013

Buku Konsep dan Aplikasi Statika ini berisi tentang pembahasan, pemahaman, dan penalaran konsep ilmu pengetahuan bidang statika serta terapanya dalam kehidupan. Selain memuat tentang teori dan penjelasan dari masing-masing topik, buku ini juga memberikan rumus-rumus komplit serta contoh soal yang dapat digunakan untuk pembaca agar lebih memahami penerapan rumus tersebut.

Materi yang disampaikan pada buku:

1.Geometri dan vektor pada bidang

2.vektor dalam ruang dimensi tiga

3.kesetimbangan gaya dan momen

  1. gaya dan gerak

5.titik berat dan momen

6.tegangan-regangan

7.garis pengaruh reaksi, lintang, normal, dan momen statis tertentu

8.Rangka batang statis tertentu

 

 

Analisis Keandalan Struktur

 

ISBN: 978-623-01-0415-2

Penulis: John Tri Hatmoko, Ade Lisantono

Halaman: 380

Tahun Terbit: 2021

Buku ini diawali dengan membahas konsep-konsep keamanan dan keandalan struktur. Metode-metode konvensional disajikan, kemudian dibandingkan dengan metode probabilistic. Sejarah mengenai keamanan struktur juga secara singkat disajikan pada buku ini.

Materi yang disampaikan pada buku:

1.Pendahuluan

2.Keamanan dan Keandalan

3.Dasar-Dasar Statiska

  1. Distribusi Probabilitas

5.Model Ketahanan

6.Distribusi probabilitas beban

7.Keandalan Struktur Sederhana

8.Teknik Simulasi

9.Variabel Dasar dan Indeks Keandalan

10.Keandalan Sistem Struktur

11.Perencanaan berdasarkan keandalan dan angka keamanan parsial

12.ketidakpastian dan kesalahan

13.hasil-hasil penelitian

 

 

Perancangan Struktur Beton Bertulang

 

ISBN: 978-602-298-626-3

Penulis: Agus Setiawan

Halaman: 422

Tahun Terbit: 2016

Buku ini membahas secara menyeluruh tentang perancangan struktur beton bertulang, sebagai salah satu material bangunan yang paling banyak digunakan dalam dunia konstruksi. Topik pembahasan dalam buku ini meliputi perancangan komponen struktur balok, kolom, pelat, pondasi, dinding penahan tanah, hingga perencanaan struktur beton tahan gempa. Dalam membahas metode perancangan struktur beton, buku ini menganut kaidah-kaidah dasar perancangan yang tertuang dalam SNI 2847:2013 ”Persyaratan Beton Struktural untuk Bangunan Gedung” (yang menggantikan SNI lama yaitu SNI 03-2847-2002)

Materi yang disampaikan pada buku:

1.Pengantar perencanaan struktur beton

2.Material Penyusun Beton

3.Analisis Lentur Balok Beton Bertulang

4.Desain Lentur Balok Beton Bertulang

5.Desain balok beton bertulang terhadap gaya geser

6.Desain balok beton bertulang terhadap torsi

7.Kolom dengan beban aksial

8.Kolom: Kombinasi beban aksial dan momen lentur

9.Kolom panjang

10.Batas lendutan dan syarat lebar retak

11.Panjang Penyaluran Tulangan

12.Pelat

13.Pondasi

14.Dinding Penahan Tanah

15.Desain Struktur beton bertulang terhadap beban gempa bumi